Jalan Rusak ? Laporkan!!!

Lihat Jalan Rusak, Laporkan ke Twitter @Posko DPUDKI

Perbaikan jalan rusak di Ibu Kota terus dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum DKI. Saat ini Dinas PU DKI telah memiliki akun twitter yang dapat berfungsi sebagai media masyarakat untuk melaporkan adanya jalan berlubang atau jalan rusak.

Kepala Dinas PU DKI Manggas Rudy Siahaan mengatakan, sejak Januari lalu, Dinas PU DKI telah memiliki akun twitter untuk pelaporan adanya jalan berlubang ataupun genangan yang timbul akibat hujan deras. Akun twitter Dinas PU DKI adalah @PoskoDPUDKI.

"Dinas PU DKI kan sudah ada twitternya, jadi masyarakat dapat melaporkan segala kerusakan jalan melalui twitter itu," kata Manggas, di Balaikota Jakarta, Senin (18/2/2013).

Selain Dinas PU DKI, masing-masing Suku Dinas PU tiap wilayah juga memiliki akun twitter. Hal tersebut, kata Manggas, juga untuk mempermudah pengawasan di tingkat Dinas, seperti mengukur kinerja para sudin. "Kalau laporan dari masyarakat sedikit berarti Sudin sudah bekerja. Namun, kalau komplainnya banyak, berarti kinerja Sudinnya lemah. Sehingga dapat kita evaluasi berdasarkan komplain masyarakat," ujar Manggas.

Bahkan Dinas PU DKI Jakarta juga telah berkomitmen dalam waktu 3x24 jam setelah adanya laporan dari masyarakat, jalan rusak tersebut juga harus dapat tertangani. Sehingga dapat diharapkan seluruh jalan di Jakarta bebas jalan berlubang, pasca musim hujan.

Selain itu, menurut Manggas, dia juga meminta jajaran di bawahnya di tiap wilayah untuk terus memantau jalan-jalan berlubang. "Janji dari Sudin itu jalan berlubang dalam waktu 3 kali 24 jam selesai diperbaiki, sejak laporan masuk," kata Manggas.

Seperti diketahui, akibat tingginya intensitas hujan yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir menyisakan genangan di sejumlah ruas jalan. Akibat hujan deras itu pula, Dinas PU DKI Jakarta setidaknya mencatat ada 8.688 titik jalan berlubang. Sebanyak 6.876 titik telah diperbaiki, sementara sisanya 1.812 titik terus di perbaiki.

Kendala yang dihadapi dalam perbaikan jalan, menurut Manggas adalah karena curah hujan yang masih tinggi. Agar tidak mengganggu arus lalu lintas dan menghindari kemacetan, pebaikan jalan rusak dilakukan pada malam hari, yakni pada pukul 23.00-05.00 WIB.

"Kendalanya ada di cuaca, karena sekarang masih musim hujan, kalau dipaksakan mengerjakan jalan rusak, maka hasilnya kurang maksimal," ujar Manggas.

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :