Misteri Desa Penyihir Terkutuk

Foto: Desa Penyihir yang Dikutuk








Zaragoza - Di Spanyol terdapat sebuah desa di lokasi yang terpencil. Sejarahnya desa ini dulunya merupakan sarang penyihir dan terkutuk!

Namanya Desa Trasmoz. Berlokasi di wilayah terpencil yang dikepung pegunungan Moncayo di wiayah Aragon, Provinsi Zaragoza.

Desa ini mempunyai sejarah yang kelam pada masa dahulunya. Desa ini merupakan desa terkutuk!

Konon di abad ke-13, desa ini desa yang cantik dan kaya dengan alamnya. Bahkan penduduknya berjumlah 10.000 jiwa lho!

Namun semua berubah ketika desa ini tersiar sebagai tempatnya para penyihir. Tepatnya di dalam kastil Trasmoz, yang menjadi sarang penyihir.

Para penyihir pun sering turun ke jalan menyebarkan wabah penyakit. Penduduk pun terjebak di dalam pengaruh sihir.

Para pihak gereja pun menegur Pedro Manuel Ximenez de Urrea, sang penguasa desa. Tapi teguran ditanggapi perang oleh Pedro. Pemerintah spanyol pun menyuruh Paus Julius II mengutuk desa.

Kastil Trasmoz pun dibakar habis! Sampai sekarang desa ini masih dalam kutukan. Hanya Paus yang bisa mencabut kutukan desa ini.

Desa ini pun ditinggal. Para penduduk banyak yang mengungsi ke daerah lain karena kutukan ini. Sekarang jumlah penduduk hanya 62 jiwa.

Di desa ini tidak ada sekolah maupun rumah sakit. Hanya rumah-rumah penduduk dan sisa reruntuhan Kastil Trasmoz.

Jika ingin tahu lebih banyak tentang desa ini, langsung saja datang berkunjung. Para penduduk siap berbagi cerita. Serta hati-hati ya, konon masih ada penyihir yang hidup di desa ini. Ih beneran nggak ya?

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :