Rahasia Terlarang TAI LOE

Survei Buktikan Tak Semua Orang Tahu Bentuk Feses yang 'Normal'

Jakarta, Mengamati bentuk feses alias tinja memang tidak lazim dilakukan. Dan oleh karenanya, tidak semua orang bisa mengidentifikasi bentuk feses yang mungkin mengindikasikan masalah tertentu termasuk kanker usus.

Sebuah survei di Inggris mengungkap 1 dari 3 orang tidak mengetahui bentuk feses yang sehat. Hanya 62,7 persen responden yang bisa membedakannya dengan bentuk feses yang berhubungan dengan masalah kesehatan pencernaan.

Namun yang lebih mengkhawatirkan, 25 persen responden mengaku punya bentuk feses yang tidak sehat.

Seorang pengamat kesehatan pencernaan, Debra Gordon menyarankan untuk segera periksa ke dokter jika menemukan masalah dengan bentuk feses. Berbagai masalah kesehatan, termasuk kanker usus besar bisa dideteksi sejak dini melalui penampakan feses.

"Usus kita memegang peran penting dalam menjaga kesehatan secara umum. Jadi, ini sangat memprihatinkan bahwa sebagian besar orang Inggris punya pengetahuan yang terbatas dalam memahami fungsi usus yang sehat," kata Gordon, dikutip dari Dailymail.

Gejala kanker usus bisa dideteksi antara lain dari adanya bercak darah pada feses. Perubahan pada pola buang air besar, maupun bentuk feses, yang berlangsung selama lebih dari 3 pekan juga perlu diwaspadai.

Secara umum, kanker usus menempati urutan ketiga jenis kanker yang paling banyak ditemukan di seluruh dunia. Data terbaru menyebut 1,4 juta kasus baru kanker usus terdeteksi sepanjang tahun 2012.

Berbagai macam bentuk feses beserta masing-masing artinya bisa disimak dalam diagram Bristol berikut ini:


About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :