Survei: Wanita Cenderung Ingin Selingkuh Setelah 6 Tahun Menikah
Jakarta - Setiap orang tentu punya harapan yang sama saat menikah, yaitu hanya satu kali seumur hidup. Namun menurut studi terbaru ini, ucapan 'Sampai maut memisahkan' kadang hanya berlaku sampai enam tahun bagi beberapa orang.
Sebuah situs extramarital bernama Victoria Milan merilis hasil survei terbarunya. Menurut survei ini wanita juga memiliki potensi besar untuk selingkuh walau sudah menikah.
Survei dilakukan di sepuluh negara dari Irlandia, Inggris, Prancis, Jerman sampai Italia. Disebutkan bila rata-rata wanita yang berselingkuh ketika menginjak 30 tahun ke atas. Untuk Inggris, mereka berkisar antara 25 - 29 tahun.
Wanita di Irlandia, Inggris dan Swedia memiliki keinginan berselingkuh setelah empat tahun menikah. Namun di Norwegia, Prancis, Denmark, Jerman, Portugal, Yunani dan Italia, wanita yang berselingkuh dari suaminya umumnya melakukan itu setelah enam tahun menikah.
"Wanita yang menikah mulai berselingkuh atas banyak alasan. Mungkin karena suaminya tak memberi perhatian yang layak. Mungkin karena sudah merasa bosan. Alternatifnya, mereka membuat hubungan terbuka, keduanya sama-sama selingkuh untuk memuaskan kebutuhan fisiknya dengan tetap memperkuat ikatan emosional mereka," kata Sigurd Vendal, pemilik dari Victoria Milan.
Survei lain yang dibuat oleh situs kencan extra-marital bernama Gleeden juga menunjukkan hasil serupa. Survei mengatakan wanita juga suka berselingkuh, dan 68 persennya akan memilih pasangan yang lebih muda (biasanya pria di usia 34 tahun).
Disebutkan jika alasannya adalah karena pria muda membuat wanita wanita merasa lebih feminin dan percaya diri.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment