Rahasia Tersembunyi Mall Mall Nikmat Di Jakarta

Ini Dia Berbagai Mall Keren yang Bertaburan di Jakarta

Jakarta - Pembangunan mal di Ibukota memang begitu cepat dan tersebar rata di tiap penjuru Jakarta. Di antara ratusan mal yang ada di Jakarta, ada beberapa yang disebut-sebut keren dan menjadi favorit banyak traveler.

Ada Ciputra World Lotte Shopping Avenue yang terkenal sebagai mal bergaya Korea, hingga Kota Kasablanka yang tengah naik daun. Dikumpulkan detikTravel dari berbagai sumber, berikut berbagai mal keren yang bertaburan di Jakarta:

1. Ciputra World Lotte Shopping Avenue

Belum lama dibuka pada tahun 2013, Mall Ciputra World Lotte Shopping Avenue atau biasa disebut Lotte Mal memang cukup populer. Mengusung konsep ala Korea, Lotte Mall menghadirkan pusat perbelanjaan ala Negeri Ginseng.

Hal tersebut terlihat jelas dari keberadaan sejumlah display dengan salah satu grup girlband hingga boyband kenamaan di setiap sudut mal. Pada hari libur, tidak jarang diadakan acara-acara berbau Korea di Lotte Mall.

Sejumlah brand kenamaan yang murah meriah juga dapat dijumpai di Lotte Mall. Sebut saja Uniqlo, hingga Goods Dept yang terkenal di kalangan hipster ibukota, ada di dalamnya. Untuk Anda yang mengaku pecinta Korea, pastinya wajib mampir ke Lotte Mall.

2. Mal Pondok Indah

Mall Pondok Indah merupakan salah satu mall terlama dan terkeren di daerah Jakarta Selatan. Berada di lokasi elit Pondok Indah, mal tersebut hadir sebagai pusat perbelanjaan yang cukup mewah.

Selain keren, Mall Pondok Indah atau disingkat PIM, telah mengalami penambahan area hingga PIM 3. Adapun yang membuat Mall Pondok Indah disukai, adalah karena banyaknya kafe dan tempat nongkrong anak muda yang kekinian.

Di antara ketiga bagian mal, PIM 3 yang terakhir dibangun merupakan yang paling populer. Hal itu Terlihat dari banyaknya kafe dengan tampilan menarik di bagian PIM 3. Sejumlah toko dan yang terdiri dari barang branded hingga biasa juga ada di Mall Pondok Indah.

3. Central Park

Berpindah ke daerah Jakarta Barat, terdapat Central Park yang merupakan mal terbaru dan paling keren di sana. Berbeda dengan mal lain di Jakarta, Central Park memadukan taman kota dengan suasana belanja outdoor di tengah kota.

Apabila sudah bosan berbelanja di dalam Central Park, Anda bisa melangkahkan kaki ke bagian outdoor dan bersantai sejenak sambil duduk-duduk di tempat umum yang telah disediakan. Suasana yang sudah menyenangkan semakin meriah dengan kehadiran sejumlah kafe yang hadir di area outdoor.

Bagi Anda traveler yang suka nongkrong, Central Park tentu bisa menjadi salah satu mal rekomendasi di Jakarta.

4. Grand Indonesia

Nama mal Grand Indonesia atau disingkat GI, bisa dibilang merupakan salah satu mal di Jakarta yang paling keren. Sebagai salah satu mal terbesar di Asia Tenggara, Grand Indonesia di Jakarta Pusat memang menawarkan berbagai pilihan bagi traveler yang gemar belanja. Merk ternama seperti Dior hingga LV, dapat dijumpai di mall ini.

Grand Indonesia dihubungkan dengan jembatan dan terdiri dari delapan lantai. Tidak hanya itu, Grand Indonesia juga terbagi menjadi tiga bagian utama, yakni zona spesial, zona utama, dan zona persimpangan. Uniknya, setiap zona dibuat sedemikian rupa dengan tema menarik.

Letaknya yang strategis di dekat Bundaran HI juga membuat akses menuju Grand Indonesia kian mudah. Ada banyak alasan yang membuat mal tersebut disebut sebagai salah satu yang paling keren di Jakarta.

5. Plaza Indonesia

Sedikit bergeser dari Grand Indonesia, terdapat Plaza Indonesia yang tidak kalah keren dan bergengsi. Sejumlah toko barang branded juga turut menghiasi Plaza Indonesia, seperti Stella McCartney hingga Gucci.

Namun tidak hanya asyik untuk belanja, Plaza Indonesia juga memiliki banyak pilihan kafe hingga tempat makan yang dikemas dengan suasana unik dan menyenangkan. Pastinya asyik juga nongkrong di Plaza Indonesia bareng teman atau keluarga.

Bagi traveler yang membawa anak-anak terdapat wahana permainan berupa kereta keliling di salah satu lantainya. Sambil menunggu si buah hati bersenang-senang, Anda bisa menunggu di salah satu kafe yang terletak di lantai yang sama.

6. Kota Kasablanka

Walau tergolong baru, namun Mall Kota Kasablanka sudah mencuri perhatian dan ramai didatangi oleh traveler. Berbagai variasi pilihan toko hingga rumah makan yang beragam, membuat Kota Kasablanka selalu ramai.

Secara konsep, Mall Kota Kasablanka meniru Casablanka yang ada di Maroko. Sejumlah event pun seringkali dilakukan di Kota Kasablanka, mengingat posisinya yang strategis dan dapat dijangkau dari daerah Pusat dan Selatan Jakarta.

Ibaratnya Pasar Santa, Kota Kasablanka merupakan mal yang tengah naik daun. Semua kebutuhan Anda ada di dalamnya.

7. Mall Kelapa Gading

Untuk soal ukuran, Mall Kelapa Gading (MKG) di Jakarta Utara tentunya masuk salah satu yang terbesar di Indonesia. Dibuka sejak tahun 1990, Mall Kelapa Gading telah mengalami perluasan hingga MKG 5.

Jujur, mengelilingi Mall Kelapa Gading dari bagian pertama hingga terakhir, tidak kalah dengan berolahraga karena jarak yang ditempuh cukup jauh. Berbagai toko barang branded hingga restoran dengan berbagai menu dapat ditemukan di Mall Kelapa Gading.

Apabila ingin merasakan suasana yang lebih seru, datang saja malam hari ke La Piazza yang masih merupakan bagian dari Mall Kelapa Gading. Anda bisa bersantap sambil mendengarkan live music yang disediakan. Ayo mampir ke salah satu mal keren di Jakarta, mumpung masih libur!

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :