Misteri Gunung Pelancar Jodoh

5 Gunung Keren untuk Mencari Cinta Sesama Petualang

Petualang sejati pasti pernah menyambangi 5 gunung keren berikut. Siapa tahu setelah naik gunung ini cinta bisa bersemi antar sesama petualang.

5 Gunung berikut identik dengan anak muda dan kerap jadi lokasi selfie petualang ganteng dan cantik. Tersebar dari mulai sebelah barat hingga timur Pulau Jawa, traveler layak mengunjungi gunung berikut untuk berikhtiar mencari cinta sejati.

Dihimpun inilah 5 gunung keren untuk mencari cinta sesama petualang:

1. Gunung Prau

Gunung pertama yaitu Gunung Prau di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. Gunung satu ini memang menawarkan pemandangan indah yang tak ada duanya. Namun jangan lupakan juga, Gunung Prau kerap juga didaki muda-mudi dari berbagai penjuru Indonesia.

Siapa tahu sehabis menaki gunung setinggi 2.565 mdpl ini, traveler bisa menemukan cinta sejati. Menemukan pasangan yang memiliki hobi sama, yaitu naik gunung pastilah menyenangkan! Bisa jadi naik gunung bareng di lain kesempatan.

2. Gunung Semeru

Beranjak ke timur, traveler bisa menuju ke Gunung Semeru. Gunung tertinggi di pulau Jawa ini mulai naik pamor beberapa tahun ke belakang. Bila musim liburan, tak jarang area perkemahan dipenuhi traveler dari berbagai daerah di Indonesia

Jika sudah begitu, saatnya mencoba untuk membuka diri dan berkenalan dengan pendaki lain. Dari sekadar pertemanan biasa, siapa tahu cocok dan berlanjut ke hubungan cinta?

3. Gunung Papandayan

Berikutnya ada Gunung Papandayan yang menawan. Gunung yang terletak di Garut ini biasanya dijadikan tujuan bagi para pendaki pemula. Tak jarang banyak pendaki kece yang bisa ditemukan di sini.

Saatnya mencoba mengakrabkan diri dengan pendaki lain, karena tidak ada salahnya berikhtiar untuk mendapatkan cinta sejati. Kalau sudah jodoh, pasti ada jalannya untuk bertemu.

4. Gunung Bromo

Selanjutnya, ada Gunung Bromo di Jawa TImur yang bisa traveler singgahi demi mencari cinta. Gunung dengan pemandangan sunrise juara ini selalu ramai dipadati wisatawan. Tentu saja itu bisa dimaknai sebagai peluang untuk mendapatkan pasangan.

Jangan sungkan untuk mengajak berkenalan dan mengobrol dengan orang baru. Langkah awal untuk mendapat pasangan memang membuka diri dan akrab terhadap semua orang. Coba saja!

5. Gunung Gede

Terakhir, kembali ke Jawa Barat, ada Gunung Gede yang jadi pemberhentian untuk mencari cinta. Gunung ini banyak dikunjungi wisatawan saat musim liburan atau akhir pekan. Pemandangannya yang indah jadi sajian utama.

Tak hanya itu, suasana romantis hadir saat traveler melihat padang savana berisi rimbunan tanaman edelweis terhampar. Siapa tahu diberi kesempatan untuk bertemu tambatan hati di gunung ini. Pastinya akan jadi momen romantis saat dihabiskan di Alun-alun Surya Kencana berdua.

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :