Rahasia Terlarang Senjata Kontroversial Paling Anti Mainstream Sedunia

Lima Senjata Paling Aneh Dalam Sejarah

Senjata, semenjak zaman dahulu selalu menjadi bagian dari hidup manusia yang digunakan untuk melindungi diri dari berbagai ancaman yang ada. Okezone kali ini akan merangkum Lima senjata yang paling aneh di dalam sejarah.

Walaupun beberapa senjata tidak semuanya digunakan dalam medan perang namun semua senjata ini dibuat dan dikembangkan secara nyata, bahkan hingga dilakukan tes purwarupanya.

1. Bom Tikus

 
Bom tikus adalah senjata yang dikembangkan oleh divisi Special Operations Executive milik Inggris pada era Perang Dunia II. Rencananya bom aneh ini akan digunakan untuk melawan pasukan Nazi Jerman.

Ide dari pihak militer Inggris ini dikembangkan pada tahun 1941, dengan cara menggunakan tikus yang sudah mati dimasukkan bom plastik ke dalam tubuhnya. Asumsi pihak militer Inggris, mereka akan memasukan tikus-tikus yang sudah mati ini ke ruang boiler (ketel uap)  di kereta, pabrik atau pembangkit listrik.

Ketika ada orang yang berusaha membuang tikus tersebut, maka bom di dalam tubuh pengerat tersebut akan meledak, jadi hampir serupa cara bekerjanya dengan ranjau darat.

Karena tubuh tikus yang kecil maka peledak yang dimasukkan juga tidak bisa besar namun bila meledak di ruang boiler maka efeknya akan cukup dahsyat.

Namun proyek ini gagal ketika pengiriman pertama bom tikus ini dihalau oleh tentara Jerman dan rencana Inggris menggunakan bom tikus berakhir sudah karena terungkap oleh pihak Nazi yang langsung mempelajari bom tikus tersebut.

2. Anjing Anti-Tank

Anjing anti-tank adalah senjata yang pada awalnya dikembangkan oleh Uni Soviet, dimana pihak militernya melatih anjing-anjing (rata-rata berjenis german shepard) untuk membawa peledak menuju tank, kendaraan lapis baja, dan kendaraan musuh lainnya.

Pihak Uni Soviet dan militer Rusia melatih para anjing ini secara intensif pada tahun 1930 dan 1996 dan pada tahun 1941-1942 pihak Soviet menggunakan para hewan mamalia ini untuk melumpuhkan tank milik Jerman pada Perang Dunia II.

Pada rencana awal, para anjing ini dilatih untuk meninggalkan bom di dekat kendaraan musuh dan langsung lari ketika bom yang sudah dipasang timer (penghitung mundur) akan meledak. Namun,rencana ini selalu gagal karena para anjing selalu mati akibat terlambat lari dari lokasi ledakan.

Tentara Amerika Serikat juga mengembangkan senjata anjing anti-tank pada 1943, namun tidak pernah digunakan secara nyata di medan perang. Pada tahun 2000an para pasukan pemberontak Irak juga mengalami kegagalan dalam menggunakan anjing yang diikat dengan bom .

3. Senjata Pemicu Muntah

Sesuai namanya, senjata ini akan membuat seseorang atau targetnya tidak dapat berpikir karena sibuk untuk muntah.

Pada 2007, pihak Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat menjalin kerjasama dengan perusahaan Invocon untuk membuat senjata yang menggunakan frekuensi radio agar dapat mempengaruhi pendengaran dan keseimbangan seseorang.

Siapapun yang terkena gelombang sinyal dari senjata ini maka akan merasakan mual cukup parah, namun proyek senjata ini tidak pernah dikembangkan secara lebih lanjut.

Di tahun yang sama departemen dari Homeland Security Science and Technology milik AS menghadiahkan uang sebesar USD800.000 atau sekira Rp10.712.000.000 kepada perusahaan yang bernama Intelligent Optical System (IOS) karena berhasil membuat LED Incapacitator.

Secara fungsi LED Incapacitator hampir mirip dengan yang dikembangkan oleh AL AS, namun IOS membuatnya dalam bentuk yang lebih sederhana yaitu berbentuk senter yang terus memancarkan cahaya berwarna-warni dengan cepat yang dapat membuat targetnya merasa pusing, mual hingga muntah.

Senjata ini pada awalnya akan digunakan oleh para penjaga perbatasan AS dekat Meksiko, namun karena banyak kritikan akhirnya LED Incapacitator kembali menjadi purwarupa tanpa benar-benar digunakan di lapangan.

4. Bom Gay

Bom gay atau bom halitosis adalah nama tidak resmi dari senjata kimia yang dikembangkan oleh Angkatan Udara AS dengan teori menggunakan pheromone jenis kelamin perempuan yang disebarkan pada tentara musuh. Bom ini akan membuat para musuh saling tertarik secara seksual antara sesama.

Pada 1994, Laboratorium Wright di Ohio, AS, generasi awal dari Laboratorium Penelitian Angkatan Udara Amerika Serikat membuat proposal yang mengajukan berbagai senjata kimia yang tidak berbahaya. Salah satu proposal itu mengajukan pengembangan bom gay.

Menggunakan prinsip yang sama dengan parfum, dengan bom gay maka pheromone dicampur dengan aphrodisiac (zat perangsang birahi) akan disebar kepada musuh. Ketika bercampur dengan keringat maka secara teori maka tentara lain yang mencium aromanya akan terpengaruh.

Dengan asumsi pheromone+aphrodisiac tersebut akan mempengaruhi orientasi seksual dari tentara yang menciumnya. Namun, kembali senjata ini hanya dikembangkan dan tidak berhasil digunakan secara nyata di lapangan.

5. Senjata Pengontrol Pikiran

Ketika Vladimir Putin masih menjabat sebagai Perdana Menteri Rusia, ia mengakui Negeri Beruang Merah sempat mengembangkan senjata pengontrol pikiran yang dapat membuat targetnya seperti zombie.

Senjata pengontrol pikiran milik Rusia ini menggunakan radiasi elektromagnetik untuk menyerang sistem saraf dan senjata ini rencananya akan digunakan untuk menghalau demonstran yang anarkis.

Namun, Rusia dikabarkan akhirnya menghentikan pengembangan dari senjata aneh ini. Pada 2008, tampaknya AS tidak ingin kalah dengan Rusia, Perusahaan Sierra Nevada Corporation mengumumkan mereka mulai memproduksi senjata yang dinamakan Cahaya Medusa.

Cahaya Medusa atau dalam bahasa Inggris Medusa Ray, adalah senjata yang menggunakan gelombang mikro cepat yang menyerang otak target dengan efek hampir sama ketika kita mendengar suara yang menjengkelkan.

Ketika perusahaan pengembang mulai mengenalkan kepada publik, muncul peneliti independen yang memperingati orang-orang mengenai Cahaya Medusa.

Para peneliti memaparkan bahwa senjata itu tidak dapat mengeluarkan suara yang menjengkelkan kecuali senjata itu menembakkan getaran gelombang mikro yang dapat merusak otak. Akhirnya proyek ini berhenti dikembangkan.

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :