Hai Pria, Ini Sebabnya Mengapa Wanita Ingin Dipeluk Setelah Bercinta
Jakarta, Setelah menikmati momen bercinta, sebagian besar wanita sangat ingin dipeluk oleh pasangan. Sebaliknya, pria justru lebih memilih untuk langsung tidur dan beristirahat. Nah, apa sebenarnya yang membedakan dua aktivitas pasca bercinta pada pria dan wanita?
Dikutip dari Examiner, banyak pria belum memahami bahwa aktivitas berpelukan melepaskan hormon oksitosin dari dalam tubuh. Oleh sebab itu, hormon ini sering disebut sebagai 'hormon pelukan'. Oksitosin berfungsi sebagai hormon 'pengikat' pasangan, yang berarti membuat berpelukan sebagai tindakan yang dapat membuat pasangan merasa lebih dekat dan intim.
Sementara itu, unsur kimia otak pria justru tidak terlalu memprogramkan pelukan sebagai salah satu aktivitas yang penting dilakukan setelah bercinta. Sebab karena pria cenderung lebih sering mengalami orgasme, maka terdapat lebih banyak bahan kimia otak yang dikeluarkan, termasuk hormon prolaktin.
Nah, hormon prolaktin sendiri lebih mendorong seseorang untuk tidur. Itu sebabnya mengapa pria cenderung ingin segera tidur setelah selesai bercinta. Selain itu, pria yang beberapa kali mengalami ejakulasi juga melepaskan hormon yang menimbulkan rasa letih pada tubuh pria. Akibatnya, keinginan untuk tidur akan lebih besar dibandingkan dalam keadaan normal.
Meskipun demikian, keadaan tidur harus diimplikasikan secara positif. Sebab tidur menandakan bahwa pria mencapai orgasme dan bahwa semuanya baik-baik saja. Yang perlu diwaspadai adalah jika pria kelelahan selama dan setelah berhubungan intim pada jangka waktu yang lama. Sebab ada kemungkinan ia memiliki masalah medis, walaupun kasusnya jarang terjadi.
Dikutip dari Psychology Today, penyebab perbedaan keinginan setelah bercinta juga terletak pada cara pria dan wanita menikmati aktivitas seksual. Bagi wanita, aktivitas bercinta cenderung terjalin secara membosankan dan hampir seperti sebuah rutinitas. Oleh sebab itu, pelukan dan ungkapan kasih sayang dari pasangan akan memberikan 'jaminan' bahwa mereka juga punya hak untuk dikasihi secara langsung oleh pasangannya.
Jadi cobalah untuk membiasakan diri memeluk pasangan jika memang Anda ingin memiliki hubungan ikatan yang lebih erat dengannya. Dengan begitu, pasangan Anda pun akan merasakan adanya 'penghargaan' atas momen yang telah dinikmati bersama.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment