74% Wanita Prancis Lebih Pilih 'Orgasme' karena Makanan Ketimbang Bercinta
Jakarta
- Jika disuruh memilih antara makanan dan seks, mana yang kira-kira
lebih memikat hati wanita? Menurut sebuah penelitian, wanita ternyata
lebih menyukai makanan. Setidaknya itu yang dirasakan sebagian besar
wanita Prancis.
Studi terbaru menunjukkan bahwa 74
persen wanita Prancis akan lebih memilih makan hidangan gourmet
ketimbang bercinta dengan pasangannya. Ketika diminta mengurutkan
aktivitas apa saja yang paling memberi kenikmatan, dari skala 1-10,
kebanyakan wanita memberi nilai 7.1 untuk makanan. Bagaimana dengan
seks? Hanya 6.7 dari 10.
Makanan ala Prancis yang
banyak menyajikan cokelat, keju dan wine, bisa dibilang menjadi
'pelakunya'. Berdasarkan sejumlah penelitian, beberapa makanan memiliki
zat kimia alami yang bisa melepaskan hormon yang juga diproduksi saat
orgasme, salah satunya endorphin. Hormon ini menimbulkan efek
menenangkan dan rasa senang yang sama seperti orgasme saat bercinta.
Istilah populernya, 'culinary orgasms.'
Saat seseorang
sedih dan memutuskan untuk makan cokelat, sebenarnya dia sudah membuat
hipotalamus (bagian dari otak yang mengatur sistem syaraf, emosi dan
nafsu makan) 'bermasturbasi.' Salah satu makanan yang membantu pelepasan
endorphin dan menstimulasi hipotalamus adalah cokelat.
Cokelat,
khususnya yang jenis dark chocolate memiliki sejumlah kualitas yang
membuatnya masuk dalam kategori makanan aphrodisiac. Bagi sebagian
orang, makan cokelat membuat mereka merasa 'nakal' dan bisa mendorong
peningkatan endorphin. Cokelat juga mengandung tryptophan, asam amino
esensial yang berperan penting dalam pembentukan serotonin.
Peningkatan
jumlah serotonin akan memunculkan perasaan relaks dan puas. Sebuah
penelitian di Italia menunjukkan adanya korelasi antara konsumsi cokelat
harian dan peningkatan libido. Makan sekeping kecil cokelat per hari
bisa membantu mendorong rasa senang yang tingkatannya sama dengan
bercinta.
0 komentar :
Post a Comment