5 Asupan yang Diyakini Bisa Meringankan Asam Urat
Jakarta - Gout atau lebih dikenal dengan asam urat kerap menyebabkan rasa sakit tak tertahankan. Dalam kondisi ini, sendi di tubuh sebenarnya membengkak yang diakibatkan oleh penumpukan kristal karena kelebihan asam urat dalam tubuh. Nah, jika kondisi ini dibiarkan terus-menerus akan berdampak pada kerusakan tertentu pada ginjal.
Bagian tubuh yang paling memungkinkan terasa nyeri akibat asam urat yaitu jari-jari kaki, lutut, pergelangan kaki dan tangan, jari tangan serta siku. Beberapa bahan alami telah dibahas oleh ilmuwan dapat menyembuhkan gout. Dikutip dari berbagai sumber, berikut bahan-bahan alami yang dipercaya dapat menyembuhkan asam urat berlebih:
1. Tauge
Makanan sederhana ini adalah bahan alami terbaik untuk mengurangi kadar asam urat dalam tubuh.
2. Thyme
Rempah-rempah ini baik saat diminum dengan secangkir teh atau segelas air. Manfaatnya sangat membantu untuk menghilangkan rasa sakit dan mengurangi inflamasi pada asam urat tersebut.
3. Ceri
Buah mungil yang khas dengan warna merah cerah ini mengandung antioksidan. Kualitas antioksidan itu mengandung rasa manis dan asam sehingga membuat buah tersebut menjadi bahan alami yang terpercaya mengurangi inflamasi dan rasa sakit.
4. Akar jahe
Khasiat rempah ini dipercaya mampu menjadi anti-inflamasi pada gout. Selain itu, bahan alami ini menjadi andalan untuk mengurangi rasa nyeri secara drastis pada sendi yang mengalami gout.
5. Pisang
Buah sederhana ini dapat dengan mudah ditemukan saat Anda berada di pasar, ternyata memiliki bahan alami yang baik untuk perawatan pada gout. Pisang mengandung potassium yang tinggi sehingga mampu mengubah kristal asam urat menjadi cairan. Nah, dengan diubahnya menjadi cairan, maka dengan mudah dapat dikeluarkan melalui sistem perkemihan Anda.
Bahan-bahan alami tersebut sangat mudah ditemukan, bukan? Yang terpenting adalah untuk selalu mengonsumsi air minum secukupnya agar dapat mengurangi rasa sakit dan pembengkakan di area gout.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment