Rahasia Tersembunyi Awet Muda Tanpa Perlu Jurus Minum Darah Ala Twilight !

Rutin Sarapan Telur dan Teh Bikin Awet Muda

Jakarta - Sarapan adalah waktu makan terpenting dalam sehari. Selain bisa meningkatkan energi dan memori, sarapan juga bisa membuat Anda awet muda jika mengonsumsi makanan dan minuman yang tepat.

Kalau ingin membuat kulit tetap kencang, penglihatan dan ingatan tetap terjaga, serta tubuh terhindar dari penyakit, coba konsumsi makanan dan minuman berikut saat sarapan secara rutin.

1. Jus Delima

Studi Probelte Bio Laboratory di Spanyol membuktikan bahwa segelas jus delima sehari bisa mencegah keriput. Delima tak hanya dapat memperlambat oksidasi alami DNA, tapi juga menunjukkan kaitan dengan pencegahan penyakit jantung dan pelepasan stres.

2. Oatmeal

Selama bertahun-tahun, penelitian telah membuktikan kaitan kuat antara oatmeal dan berkurangnya kadar kolesterol. Menurut penelitian University of Kentucky Amerika Serikat, oatmeal kaya akan serat larut yang dapat membuang kolesterol jahat. Makanan yang sering disantap saat sarapan ini juga kaya antioksidan yang dapat melawan kerusakan sel. Kulitpun jadi kencang dan kerutan berkurang.

3. Teh Hijau

Teh kaya antioksidan untuk memperlambat penuaan. Namun, teh hijau tinggi antioksidan EGCG yang mencegah kerutan dan meremajakan sel kulit. Menurut University of Maryland Medical Center Amerika Serikat, teh hijau juga dapat melindungi tubuh dari kanker, mengendalikan kadar gula darah, serta mengurangi inflamasi.

4. Telur

Telur sering dihindari karena tinggi kolesterol. Namun, penelitian di Journal of the American Medical Association menunjukkan bahwa wanita dan pria sehat yang mengonsumsi sebutir telur sehari tak merasakan efek kesehatan negatif.
Malah, telur mengandung semua vitamin B esensial, salah satunya adalah kolin yang dapat melindungi ingatan. Sementara itu, dua jenis protein dalam telur yakni lutein dan zeaxanthin dapat mencegah gangguan penglihatan.

About Blogger

Jakarta Sex and Mystery Magazine "JakartaBatavia Magz" - Enjoy and Relax here.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :