Jarang Diketahui, 5 Hal yang Bikin Pria Tahan Lama di Ranjang
Jakarta - Pria selalu khawatir bila ditanya tentang ukuran alat kelamin dan apakah ia bisa 'tahan lama' atau tidak. Namun meski sejauh ini ukuran Mr P tak dapat diubah, setidaknya kemampuan pria untuk ereksi lebih lama di atas ranjang masih bisa diusahakan lho.
Ejakulasi dini selama ini selalu menjadi momok bagi banyak pasangan. Akan tetapi Harry Fisch, penulis buku The New Naked: The Ultimate Sex Education for Grown-Ups mengingatkan bahwasanya rata-rata pria memang hanya bisa 'tahan' selama 7,3 menit, atau 4 menit lebih cepat daripada durasi yang dirasa ideal bagi wanita.
Fakta ini tentu mengecewakan banyak pihak. Tapi jangan khawatir, performa seksual seseorang masih bisa ditingkatkan, salah satunya dengan cara-cara yang selama ini tak diketahui banyak orang. Seperti apa cara yang dimaksud? Simak pemaparannya seperti dikutip dari Medical Daily:
1. Perut buncit
Sebuah studi yang dipublikasikan Journal of Sexual Medicine di tahun 2010 mengungkap bahwa pria yang kelebihan berat badan dengan perut buncit justru memiliki durasi bercinta rata-rata 7,3 menit. Sedangkan pria-pria yang lebih kurus biasanya hanya mampu bertahan hingga dua menit saja.
Meskipun pria berperut buncit diakui berisiko mengalami disfungsi ereksi, namun peneliti juga mengungkap bahwa pria gemuk mempunyai lebih banyak hormon estradiol dalam tubuhnya, yang membantu menghambat si pria untuk bisa mencapai orgasme lebih cepat.
2. Khitan
Pada masyarakat muslim, sirkumsisi atau sunat biasanya sudah dilakukan sejak si anak memasuki usia sekolah dasar. Namun di Barat, praktik ini belum begitu populer. Kendati begitu, sebuah studi yang dipublikasikan jurnal Adult Urology di tahun 2004 menunjukkan pria yang disunat terbukti bisa ereksi lebih lama daripada yang tidak.
"Kami menduga prosedur khitan dapat menurunkan sensitivitas penis, sehingga ejakulasinya tertunda," urai peneliti Temucin Senkul dari GATA Haydarpasa Training Hospital, Istanbul.
3. Latihan panggul
Latihan untuk otot panggul bawah atau lebih dikenal dengan senam kegel bukan hanya untuk wanita yang gampang beser. Latihan ini juga berguna untuk mengatasi ejakulasi dini.
Peneliti dari Eropa mengajak 40 pria berumur 19-46 tahun yang memiliki durasi ejakulasi rata-rata hanya 31,7 detik untuk latihan senam kegel bersama selama 12 minggu. Di akhir latihan, 33 dari 40 peserta merasakan penambahan durasi ejakulasi mereka, yakni 146,2 detik.
4. Pola makan ala vegan
Peneliti mengungkapkan energi yang dihasilkan dari pola makan ala vegan ini bersifat lebih 'tahan lama' daripada energi yang didapat dari gula olahan. Selain itu, buah seperti pisang kaya akan potassium yang dapat memacu tubuh untuk memproduksi lebih banyak hormon seks dan energi.
Dari hasil berbagai riset juga ditemukan para vegan mempunyai stamina dua kali lebih besar daripada pemakan daging. Mereka membandingkan stamina atlet yang vegan dengan yang hampir vegan. Ketika diminta merentangkan tangan selama 15 menit, 69 persen atlet vegan bisa dengan mudah melakukannya, sebaliknya hanya ada 13 persen atlet yang makan daging dan sayuran yang bisa melakukannya.
5. Minum pil biru
Sildenafil atau lebih sering dikenal dengan Viagra ini tak sekadar bisa menyembuhkan disfungsi ereksi, tapi juga meningkatkan performa seksual pria lho. Sebab pil berwarna biru ini mengandung 'phosphodiesterase type 5 inhibitors' yang dapat meningkatkan lama ejakulasi yang dimiliki seorang pria. Setidaknya inilah yang terungkap dari sebuah studi yang dipublikasikan Journal of Sexual Medicine di tahun 2012.
Akan tetapi menurut seksolog Dr Andri Wanananda, MS, untuk mengatasi ejakulasi dini, intinya adalah tetap menjaga kebugaran tubuh.
"Karena kembali lagi salah satu prinsip hubungan seksual yang baik itu kan dilakukan dengan kondisi tubuh yang bugar. Jadi kalau kita bugar pasti hubungan seks kualitasnya akan lebih baik lagi," kata dr Andri kepada detikHealth beberapa waktu lalu.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment