Apa yang Bisa Dilakukan untuk Mencegah Nyeri Punggung?
Jakarta, Meskipun sering dianggap sepele, nyeri punggung juga bisa berefek pada kondisi lain dan mengganggu aktivitas sehari-hari. Nah, lantas bagaimana caranya supaya nyeri punggung bisa dikurangi risikonya?
Menurut dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi RS Pondok Indah, Dr Laura Djuriantina, SpKFR, langkah pertama yang bisa dicoba adalah dengan memerhatikan postur dan sikap tubuh. Terutama dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Perbaikan postur tubuh juga bisa dilakukan dengan rutin berolahraga. "Untuk melatih kekuatan otot punggung, olahraga terbaik adalah berenang. Ini bisa juga memperkuat otot-otot perut," ujar dr Laura, dalam acara peluncuran mesin cuci 'Activ Dualwash' Samsung di Gedung Plaza Bapindo, Jl Jend Sudirman, Jakarta.
Langkah kedua, penting untuk selalu menjaga berat badan tetap dalam batas normal dan jangan berlebihan.
"Lalu diet, tapi bukan berarti terus tidak makan sama sekali. Jaga asupan karbohidrat, kalori harus seimbang," lanjut dr Laura.
Jangan lupa juga untuk selalu membiasakan diri melakukan aktivitas sehari-hari dengan postur yang tepat. Salah satunya adalah saat berdiri dan duduk.
Postur yang tepat untuk keduanya secara fisik adalah kepala tegak dengan lengkung leher normal. Kemudian posisi bahu mendatar pada bidang frontal dan perut tidak menonjol ke depan.
"Sebaliknya, tidak baik jika kepala menunduk ke depan, bahu dan perut mnenonjol ke depan," imbuhnya. Terbiasa bersikap dengan postur buruk dapat menimbulkan peregangan pada ligamen, kontraksi otot, serta kompresi pada sendi.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment