Wanita Karier Bersahabat dengan Kadal Raksasa
Wanita karier ini bersahabat dengan kadal raksasa
SAN DIEGO – Anda pecinta kadal? Pernah kebayang mau pelihara kadal seukuran anak anjing? Kalau di Indonesia, kita mungkin mengenal Komodo, kadal terbesar di dunia yang panjangnya bisa mencapai dua sampai tiga meter. Itupun tidak boleh dipelihara, karena termasuk hewan langka yang dilindungi.
Namun di San Diego, Amerika Serikat, dua orang sahabat bisa memelihara kadal raksasa, serupa komodo. Adalah Scot (34), seorang pengembang software dan Ice (38), seorang mahasiswa, memutuskan untuk memelihara hewan tak biasa, yakni kadal raksasa Argentina jenis MacGyver.
Memiliki peliharaan yang terbilang unik, wanita karier dan sahabatnya itu lantas mendokumentasikan kegiatan mereka bersama sang kadal dan mengunggahnya ke media sosial. Kadal raksasa itu bahkan dibuatkan akun instagram pribadi. Diuraikan kisahnya, mulai dari pertama kali mereka mengadopsinya yang baru seukuran telapak tangan hingga beberapa bulan kemudian bertumbuh lebih dari 50 sentimeter panjangnya.
Foto-foto kadal Red Tegu dan sang pemilik dengan berbagai pose itu lantas menjadi viral di dunia maya. Saking menariknya, akun IG macgyverlizard telah diikuti, di-like dan dibagikan oleh lebih dari ribuan penggemar. Demikian yang diwartakan Telegraph.
Dalam salah satu foto hasil edit-an yang diunggah Scott, kadal seukuran anjing kecil itu terlihat menggemaskan dengan kaca mata meniru kandidat presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat Bernie Sanders. Ia bahkan terang-terangan menyuarakan dukungannya untuk bakal capres AS tertua itu.
Home
/
aneh
/
bisnis
/
cara
/
internasional
/
tips
/
Rahasia Terlarang Tips Sukses Terkenal Di Media Sosial
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment