5 Kekhawatiran yang Halangi Wanita Dapatkan Orgasme Saat Bercinta
Jakarta - Penyebab wanita gagal mencapai klimaks tidak hanya karena stres, merasa tidak nyaman, lelah atau pasangan yang tidak memahami keinginannya ketika bercinta. Banyak hal yang menyulitkan wanita untuk orgasme dan kerap kali penyebabnya karena masalah kecil dan kesannya sepele. Ini lima hal 'sepele' tapi krusial tersebut, yang harus segera diatasi jika ingin aktivitas bercinta menjadi momen menyenangkan setiap waktu.
1. Rambut Berantakan
Sebagian wanita khawatir penampilannya terlihat tidak maksimal saat berhadap-hadapan dengan suami. Salah satunya make-up atau rambut yang berantakan. Ingat, Anda sedang bercinta di kamar tidur dan bukan pergi ke pesta atau acara formal. Lupakan sejenak soal rambut ketika sedang bercinta dengan pasangan. Percayalah, suami tidak akan terlalu mempedulikan bagaimana bentuk rambut Anda. Ketika Anda tampil apa adanya dengan percaya diri, suami justru lebih menyukainya.
2. Lemak di Sana-Sini
Terkadang wanita merasakan ada saat di mana dirinya sama sekali tidak merasa seksi. Penyebabnya bisa bermacam-macam, salah satunya karena merasa tubuhnya sedang gemuk atau banyak lemak menggelambir karena akhir-akhir ini jarang olahraga. Perasaan negatif ini bisa membunuh mood bercinta. Memang sulit untuk tidak memikirkan hal-hal tersebut. Tapi jika memang Anda belum tahu, para pria sebenarnya tidak terlalu mempedulikannya. Selama Anda merasa nyaman dengan diri sendiri dan menikmati aktivitas bercinta, semua 'kekurangan' itu juga tak akan diingatnya.
3. Aroma Tubuh Tak Sedap
Beberapa wanita merasa harus mandi dulu sebelum bercinta dengan pasangannya. Jika tidak dilakukan, seks yang hebat tak akan didapatkan pasangannya karena terganggu dengan aroma tubuh yak sedap. Coba cermati lagi, apakah memang mandi setiap sebelum bercinta ini realistis untuk dilakukan? Tentunya ada saat di mana Anda sedang malas bersih-bersih tubuh, padahal suami ingin bercinta. Maka tak perlu menolak ajakan pasangan hanya karena Anda tidak mau mandi. Lewati rutinitas mandi itu dan coba rasakan apakah memang mandi setiap sebelum bercinta perlu dilakukan?
4. Anak Bangun dari Tidur dan Menangis
Kekhawatiran ini umum dialami wanita yang masih tidur di kamar yang sama dengan anak. Hal serupa juga dirasakan ibu yang anaknya baru saja pisah kamar dengan orangtuanya. Bagaimana agar ketakutan tersebut hilang? Sebaiknya Anda melakukan aktivitas intim bersama pasangan setelah anak tidur cukup lelap di malam hari. Ketahui juga bagaimana pola tidur anak, kapan waktunya dia sudah masuk dalam fase tidur yang nyenyak.
5. Khawatir Tak Mencapai Klimaks
Belum lagi bercinta dimulai, Anda sudah memikirkan bagaimana jika nanti tidak bisa orgasme. Hilangkan kecemasan itu, karena itulah yang justru membuat Anda tak bisa mencapai klimaks. Orgasme bisa terjadi ketika Anda merasa tenang, santai dan menikmati keintiman dengan pasangan. Jangan terlalu banyak memikirkan hal lain, selain apa yang Anda dan suami lakukan saat itu.
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment