Debut dengan Konsep Lesbian dan Erotis, Girl Group Ini Tuai Berbagai Respon Negatif
Banyak cara dilakukan oleh para grup idola K-Pop agar bisa mencuri perhatian fans, salah satunya adalah mengusung konsep seksi yang banyak dilakukan para girl group. Namun konsep seksi yang diusung oleh girl group bernama 4L ini sepertinya memang sudah melampaui batas.
Pasalnya, girl group yang debut pada awal Agustus ini mengusung tema lesbian dan bahkan terlalu erotis, yang terlihat dalam berbagai teaser yang telah dirilis. Pada akhir Juli lalu, 4L atau Four Ladies ini merilis sebuah teaser yang memperlihatkan adegan intim antara dua wanita.
Dalam beberapa cuplikan teaser lainnya, grup yang debut dengan single berjudul ‘Move’ ini juga memperlihatkan adegan tarian erotis yang terlalu provokatif dengan pakaian serba minim dan harus diberi rating 19+!
Menanggapi berbrkait kontroversi konsepnya tersebut, pihak agensi 4L pun merilis pernyataan resmi dengan menuturkan, “Dimulai dari nama 4L, yang merupakan kependekan dari Four Ladies, mereka adalah grup yang memperlihatkan kesan seksi yang eksplisit dan memberikan potret tersebut, ada banyak scene yang ekstrim dalam mvnya.”
“Setelah mempertimbangkan teaser dan video musiknya, kami telah meletakkan tanda 19+ sebagai batasan umur dan bersiap untuk batasan kegiatan promosi,” lanjutnya lagi. Konsep ini pun cukup banyak menuai respon negatif karena K-Pop yang kini seakan telah mengikuti gaya kebarat-baratan dan bahkan tak lagi 'menjual' kualitas melainkan tubuh.
Terdiri dari 4 member yaitu Ye Sul, J.NA, Ja Young, dan Chany, 4L akan debut secara resmi pada 4 Agustus. Gimana menurutmu dengan konsep 4L, Dreamers?
-
Blogger Comment
-
Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar :
Post a Comment